Skip to main content

Sabang, Awal Keindahan Pariwisata Aceh

Sabang, Awal Keindahan Pariwisata Aceh
Sabang, Awal Keindahan Pariwisata Aceh - Sabang merupakan kota paling ujung barat Indonesia yang sudah terkenal hingga penjuru dunia dari jaman penjajahan Belanda. Letak geografis yang cukup strategis membuat 0 kilometernya Indonesia ini menjadi pusat pelabuhan bebas bernama Sabang Maatschappij. Dibalik semua itu, Sabang juga menyimpan pesona bahari khas negara tropis yang masih terjaga kelestariannya. Potensi ini terus-menerus digali dan dikembangkan sembari adanya kesadaran pemerintah serta masyarakat sekitar. Pembangunan hotel dan resort mulai gencar dilakukan oleh para investor. Wisatawan mulai memadati setiap pantai pada saat musim liburan yang tentunya meningkatkan perekonomian masyarakat melalui sektor pariwisata.

Pantai Teupin Layeu, Surga Bawah Laut Aceh

Sebagian orang mungkin tidak mengenal pantai Teupin Layeu, karena pantai ini memang terkenal dengan nama pantai Iboih. Pantai Teupin Layeu menjadi tempat wisata paling populer di Sabang karena menawarkan keindahan terumbu karang yang memukau. Dikelilingi aneka ikan hias, terumbu karang disini masih terjaga yang membuat wisatawan betah berlama-lama menyelam. Tidak harus menyelam, Anda pun bisa melakukan snorkling di dekat tepi pantai pulau Rubiah. Pulau Rubiah hanya berjarak sekitar 100 meter dari pantai Teupin Layeu yang bisa ditempuh menggunakan speedboat. Selain speedboat, juga ada perahu kaca yang bisa anda gunakan untuk melihat keindahan lukisan Tuhan dalam kanvas laut bertemakan terumbu karang di pantai Teupin Layeu.
Sabang, Awal Keindahan Pariwisata Aceh
Image by pegipegi.com
Tak cukup sampai disitu, bentangan jernihnya air yang berwarna hijau kebiruan menutupi hamparan batu karang serta hijaunya pepohonan di sekitar, menambah keindahan panorama alam pantai ini. Kesempurnaan kekayaan alam ini membuat lahirnya sebuah kata-kata dari para wisatawan yang menyebutkan bahwa "Iboih adalah Balinya Aceh". Ya, walaupun belum terkenal seperti Bali, Iboih sudah cukup persyaratan untuk memuaskan liburan Anda.

Pantai Gapang, Ketenangan Diantara Gemuruh Ombak

Sabang, Awal Keindahan Pariwisata Aceh
Liburan tak jauh dari kata ramai, padat dan berisik bagi sebagian orang. Bagi Anda yang ingin mencari ketenangan, pantai Gapang sangat cocok untuk disinggahi. Luas area yang cukup besar membuat letak antara penginapan agak berjauhan sehingga ketenangan pun didapat. Tidak kalah dengan pantai Iboih, pantai ini juga memiliki air laut yang jernih, pasir yang putih serta hamparan terumbu karang yang melimpah di dekat bibir pantai. Kecuraman pantai yang cukup landai, membuat pantai ini ramai dikunjungi wisatawan untuk sekedar menikmati jernihnya air laut. Tiupan angin diantara pohon ketapang cukup merelaksasikan diri. Ditambah dengan nikmatnya kopi Aceh, liburan Anda akan terasa berbeda dari tempat lain. Kearifan warga lokal mungkin cukup membuat Anda betah untuk tinggal beberapa hari lagi di pantai ini.

Pantai Sumur Tiga, Sunrise Dibalik Pepohonan

Sabang, Awal Keindahan Pariwisata Aceh
Image by jendelakecildunia.blogspot.com
Pantai Sumur Tiga, memiliki keunikan tersendiri dari pantai lainya di kota Sabang. Ya, letaknya yang sangat dekat dengan pemukiman tidak menyurutkan niat para wisatan lokal maupun asing untuk singgah ke pantai ini. Penamaan pantai ini pun unik, konon nama sumur tiga diberikan oleh masyarakat sekitar karena terdapat tiga buah sumur yang berada di pantai ini. Anda juga bisa menikmati indahnya matahari terbit diantara embun pagi di pantai Sumur Tiga. Inilah yang menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung. Pantai ini pun cukup luas, pasir putih yang halus dimanfaatkan turis untuk melakukan aktivitas olahraga seperti, sepak bola, voli pantai dan lainnya. Sekilas pantai Sumur Tiga terlihat seperti Hawaii.

Sunset di Tugu 0 Kilometer Indonesia

Sabang, Awal Keindahan Pariwisata Aceh
Image by Jannatul Firdaus
Mengunjungi Sabang, tak lengkap rasanya bila tak mengunjungi tugu 0 Kilometer Indonesia. Titik 0 Indonesia ini merupakan daya tarik kedua wisatawan setelah pesona pariwisata pantai di Sabang. Untuk mencapai tugu ini, Anda harus menempuh jarak sekitar 28 kilometer dari pusat kota. Jarak yang jauh tidak memutuskan harapan wisatawan untuk datang. Karena Anda dapat menikmati keindahan panorama alam di dalam perjalanan. Wisatawan mulai memadati tugu ini saat sore hari hanya untuk melihat matahari menutup hari diantara hamparan laut Samudera Hindia. Sejauh mata memandang kedepan, Anda hanya akan melihat bentangan air bak danau ditemani kapal berjalan diatas birunya air.

Gua Sarang, Sejuta Pesona Alam

Sabang, Awal Keindahan Pariwisata Aceh
Masih banyak lagi hal yang bisa Anda lakukan di Sabang. Seperti destinasi wisata yang tengah populer saat ini adalah Gua Sarang. Tempat wisata ini cocok bagi suka hal ekstrim. Karena untuk mencapai Gua Sarang Anda harus menuruni bukit dengan seutas tali. Tapi jika Anda sudah sampai kesini, Anda mungkin akan tercengang. Dari atas, sekilas Gua Sarang terlihat seperti Raja Ampat di Papua. Setelah sampai di lokasi, semua letih Anda akan terbayar dengan keindahan Gua Sarang. Tempat wisata Gua Sarang masih alami dan terjaga. Udara yang masih segar serta rimbunnya pepohonan, membuat wisatawan betah berlama-lama disini. Untuk bisa kesini Anda bisa menggunakan boat atau berjalan kaki. Anda pun bisa melihat Sunset dengan jelas disini.

Comments

Popular posts from this blog

10 Jembatan Paling Terkenal Di Dunia

10 Jembatan Paling Terkenal Di Dunia - Jembatan merupakan sebuah sarana untuk menyeberangi sungai ataupun lautan. Jembatan paling terkenal di dunia berikut mungkin adalah jembatan terpanjang, jembatan tertinggi di dunia. Banyak wisatawan dari penjuru dunia datang hanya untuk melihat maupun berfoto diatas jembatan ini. Berikut adalah 10 jembatan paling terkenal di dunia . 1. Jembatan Golden Gate, Amerika Serikat Jembatan paling terkenal pertama adalah jembatan Golden Gate. Jembatan Golden Gate (Golden Gate Bridge) menghubungkan antara San Fransisco dengan California. Jembatan ini memiliki panjang keseluruhan sekitar 2.727 meter dan tinggi 230 meter diatas permukaan laut. Jembatan Golden Gate dibuka pertama kali pada tahun 1937 dan merupakan jembatan paling terkenal serta menjadi daya tarik wisata paling populer di San Francisco. 2. Jembatan Menara, Inggris Jembatan paling terkenal kedua adalah jembatan Menara. Jembatan Menara (Tower Bridge) dibangun pada tahun 1886 dan

10 Daftar Film Terbaru Mei 2017

10 Daftar Film Terbaru Mei 2017 - Pada era globalisasi ini film sudah menjadi teman nonton yang paling digemari. Terlebih lagi animasi-animasi film sekarang sudah mumpuni dan seperti aslinya. Pasti kita merasa tak sabar ingin menonton film terbaru di bioskop-bioskop kesayangan. Bagi yang lagi menunggu film terbaru 2017 , berikut daftar film box office terbaru terbit pada bulan Mei 2017 beserta jadwal film bioskop terbit Mei 2017 . Yang pasti film di bawah ini bergenre film Action, film Animation, film Crime, film Sci-Fi, film Superhero, Wars, Thriller, Horror, Comedy, Drama, Romance, Musical, Adventure, Adaptation, True Story dan lainnya. Berikut 10 Daftar Film Terbaru Mei 2017 . Baca juga 10 Film April 2017 . 1# Guardians Of The Galaxy 2 (2017) # Poster Terbit : 5 May 2017 Tapike Director: James Gunn Cast: Chris Pratt Zoe Saldana Dave Bautista Vin Diesel Bradley Cooper Companies: Walt Disney Pictures Genre : Drama IMDb Guardians Of The Galaxy 2 Official Trailer

10 Tempat Wisata Terbaik Di Malaysia

10 Tempat Wisata Terbaik Di Malaysia - Malaysia merupakan sebuah negara dengan luas 329.847 km persegi. Malaysia juga banyak memiliki tempat wisata terpopuler di dunia, salah satunya yaitu menara Petronas. Pusat kota Malaysia terletak di Kuala Lumpur dan tempat wisata yang sering dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara  rata-rata berada di kota ini. Bagi anda yang ingin berkunjung ke Malaysia, berikut 10 tempat wisata terbaik di Malaysia . Baca juga 10 tempat wisata terbaik di Laos . 10 Tempat Wisata Terbaik Di Malaysia Tempat Wisata Menara Petronas Tempat wisata terbaik Malaysia pertama adalah Menara Petronas. Menara Petronas merupakan menara kembar yang terletak di kota Kuala Lumpur dan pernah menjadi menara tertinggi di dunia pada tahun 1998 hingga tahun 2004 yg kemudian di kalahkan oleh menara Taipe 101 [baca : Menara Tertinggi Di Dunia]. Menara Petronas dibuka mulai pukul 08.30 setiap harinya kecuali hari senin. Untuk harga tiket masuk tempat wisata terpopuler di malaysia