10 Cara Meningkatkan CTR Google Adsense - Pada kali ini kita akan membahas cara meningkatkan CTR Adsense. Google Adsense munkin adalah salah satu jaringan periklanan yang paling dapat di andalkan bagi sebagian blogger. Namun bagaimana yang terjadi bila nilai CPC dan CTR Adsense rendah, apakah Google Adsense masih bisa dibilang dapat diandalkan. Nilai CTR serta CPC merupakan faktor utama yang menpengaruhi pendapatan seorang blogger. Walaupun kita tidak bisa mengatur nilai CPC, kita masih bisa meningkatkan CTR Adsense dengan cara yang tentunya tidak melanggar kebijakan.
Berapa nilai CTR yang bagus untuk sebuah situs web ?. Pada dasarnya rata-rata nilai kewajaran CTR yang diperoleh para webmaster antara 1% hingga 3%. Jika memperoleh nilai di atas 3%, tentu ini merupakan hal yang bagus. Tapi bagaimana bila CTR tembus hingga 30%, 50% atau 100% ?. Inilah yang harus dipertanyakan karena nilainya tidak wajar. Bisa jadi blog maupun situs seperti ini menggunakan software atau program auto click dan hal seperti ini melanggar kebijakan Adsense serta haram dalam Agama. Nah, bila CTR adsense Anda dibawah 1%, mungkin Anda bisa membaca 10 cara meningkatkan CTR Adsense dibawah.
Apa Itu CTRBerapa nilai CTR yang bagus untuk sebuah situs web ?. Pada dasarnya rata-rata nilai kewajaran CTR yang diperoleh para webmaster antara 1% hingga 3%. Jika memperoleh nilai di atas 3%, tentu ini merupakan hal yang bagus. Tapi bagaimana bila CTR tembus hingga 30%, 50% atau 100% ?. Inilah yang harus dipertanyakan karena nilainya tidak wajar. Bisa jadi blog maupun situs seperti ini menggunakan software atau program auto click dan hal seperti ini melanggar kebijakan Adsense serta haram dalam Agama. Nah, bila CTR adsense Anda dibawah 1%, mungkin Anda bisa membaca 10 cara meningkatkan CTR Adsense dibawah.
CTR adalah singkatan Click Through Rate dalam bahasa Inggris dan merupakan jumlah klik iklan dibagi total penayangan iklan dikali 100. Misalkan dalam 100 penayangan iklan Anda memiliki jumlah klik 3, maka nilai CTR Anda adalah 3%.
CTR = Klik / Total Penayangan Iklan * 100
Cara Meningkatkan CTR Adsense
Dibawah ini ada beberapa cara yang dapat Anda terapkan untuk meningkatkan CTR Adsense sehingga dapat meminimalkan efek dari nilai CPC yang biasanya untuk blog Indonesia sangat rendah. Tentu hal yang paling kita harapkan adalah CTR diambang nilai kewajaran.
1. Penempatan Iklan
Penempatan iklan adalah faktor yang saya rasa paling penting karena CTR memiliki hubungan dengan dimana lokasi yang tepat untuk meletakkan iklan. Semakin dekat dengan konten makan semakin besar pula kemungkinan iklan akan dilihat oleh pengunjung dan mendapatkan jumlah klik yang besar. Sebagian besar webmaster mengatakan memasang iklan pada bagian bawah berpotensi mendapatkan jumlah klik lebih besar, sebagian lagi mengatakan meletakkan iklan di bagian atas atau above the fold lebih menguntungkan. Untuk itu kita perlu membagi 3 unit iklan yang di berikan Adsense pada kedua tempat. Bagiamana posisi penempatan iklan yang baik untuk meningkatkan CTR Adsense ?
- Dibawah judul posting sebelah kiri atau kanan.
- Di tengah-tengah postingan. Baca cara memasang ikla ditengah postingan.
- Pada akhir postingan.
- Disamping judul blog.
- Pada bagian sidebar bagian atas maupun bawah.
2. Ukuran Iklan
Ukuran iklan yang lebih besar akan mendapatkan perhatian lebih serta akan meningkatkan CTR daripada yang kecil. Namun Anda tidak harus menggunakan semua unit iklan yang besar dalam situs Anda. Buatlah iklan terlihat seperti iklan dan cocok pada tata letak situs. Jangan terlalu memaksakan menggunakan ukuran iklan yang besar karena akan berakibat pengunjung enggan datang lagi. Ukuran iklan yang terbukti berperforma baik antara lain:
- 728x90
- 300x600
- 160x600
- 336x280
- 300x250
3. Mengganti Posisi, Jenis dan Ukuran Iklan
Jika Anda memiliki pengunjung setia yang selalu datang kembali, Anda perlu memperhatikan efek Ad blindness. Efek Ad Blindness adalah dimana pengunjung sudah menguasai tata letak suatu situs web dan lebih tepatnya sudah mengetahui dimana posisi iklan. Efek ini hanya terjadi pada pengguna yang sudah sering berkunjung ke suatu situs web. Perlu diingant, para pembaca mengunjungi blog Anda adalah untuk membaca isi dari blog, bukan untuk meng-klik iklan, Jadi mereka akan mengabaikan iklan. Akibatnya, CTR dan pendapatan akan menurun. Maka dari itu sering-seringlah mengganti posisi, ukuran serta warna jenis iklan untuk menghindari efek ini.
4. Pemilihan Skema Warna
Salah satu faktor untuk meningkatkan CTR Adsense adalah pemilihan skema warna yang baik baik untuk warna iklan maupun template. Gunakan template dengan warna yang tidak menyakitkan mata. Anda bisa menggunakan template yang memiliki warna dominan putih, di kombinasikan dengan warna lainnya yang cukup indah di pandang mata. Untuk warna iklan, cobalah untuk memadukan warna iklan dengan warna template. Contoh, warna link template adalah warna merah, buat warna link iklan Adsese juga warna merah, begitu seterusnya pada border dan background iklan Adsense. Cara lainnya adalah membuat iklan lebih menonjol dengan warna yang kontras. Misalnya, background template Anda warna putih, ubah background iklan Adsense menjadi warna biru. Warna iklan Adsense ini tentu saja hanya berlaku pada iklan teks bukan iklan gambar.
5. Manfaatkan Trafik Mobile
Penggunjung melalui mobile meningkat secara drastis seiring majunya zaman. Manfaatkan situasi ini dengan menampilkan iklan pada versi mobile. Adsense juga telah menyediakan iklan Adsense versi responsive. Tidak hanya itu, template juga harus responsive. Bagi pengguna platfrom blogger baca Palleton Template: SEO Fast Responsive Blogger Template.
6. Tingkatkan Pengunjung Dari Mesin Pencari
Pengunjung yang berasal dari mesin pencari adalah pengunjung yang benar-benar mencari informasi pada situs Anda. Besar kemungkinan mereka akan meng-klik iklan untuk mendapatkan informasi tersebut. Setidaknya situs harus memiliki 51% pengunjung dari mesin pencari untuk meningkatkan CTR Adsense. Walaupun ada kejadian dimana pengunjung dari mesin pencari tidak melakukan klik karena iklan Adsense yang muncul tidak relevan. Ya mungkin karena situs Anda tidak memiliki niche alias gado-gado seperti blog saya, tentu iklan yang muncul pun tidak relevan. Baca 5 cara mendatangkan pengunjung ke blog.
7. Mengurangi Bounce Rate
Bounce Rate jika di artikan kedalam bahasa Indonesia adalah tingkat pantulan. Tingkat pantulan tersebut ditujukan kepada pengunjung yang datang. Apakah mereka hanya sekali datang dan langsung pergi atau mengunjungi artikel lain. Semakin banyak pengunjung yang mengunjungi artikel lain, maka semakin rendah tingkat pantulan situs Anda. Tentu ini berhubungan dengan semakin banyaknya iklan yang dilihat dan semakin relevan iklan yang muncul dan lagi semakin besar kemungkinan iklan akan diklik oleh pengunjung. Apakah cara ini dapat meningkatkan CTR Adsense ?. Tentu saja, selama iklan muncul relevan atau satu pengunjung melakukan multiple klik.
8. Konten Memiliki Niche
Jika situs Anda memiliki niche, tentu nilai CTR akan tinggi. Karena seperti yang kita ketahui, Adsense merupakan jaringan periklanan kontekstual, dimana iklan akan muncul sesuai dengan topik arikel. Banyak webmaster yang mengatakan situs yang niche, jauh lebih menguntungkan daripada yang tidak. Tapi bagaimana dengan situs atau blog gado-gado ?. Untuk situs yang tidak memmpunyai niche atau gado-gado, buatlah konten dengan niche, ya konten yang mempunyai niche. Konten yang memiliki niche harus panjang dengan minimal 800 karakter. Mengapa harus panjang, agar iklan dapat menyesuaikan diri dengan isi artikel. Berdasarkan engalaman saya dengan blog ini, pada artikel kategori wisata, iklan Adsense saya muncul dengan tema wisata, padahal blog saya adalah blog gado-gado. Dan begitu juga dengan artikel lainnya. Lain halnya bila pengunjung baru saja mengunjungi situs tertentu seperti situs jual beli atau situs lainnya yang menggunakan iklan Adsense sebagai media promosi, tentu iklan yang muncul adalah iklan situs jual beli tersebut.
9. Jangan Gunakan Iklan Lain
Jika Anda merasa bahwa Adsense adalah yang terbaik, menghentikan penggunaan iklan lain dapat meningkatkan CTR Adsense Anda. Berdasarkan pengalaman saya, jumlah klik saya menurun saat saya memakai salah satu jaringan iklan Indonesia yaitu Ambient Digital. Ambient digital memunculkan iklan video dengan basis CPM di sebelah kanan bawah layar dekstop. Iklan ini mengalihkan perhatian dan mengundang klik, sehingga klik iklan Adsense menurun. Setelah saya copot, ternyata jumlah kliknya tetap turun, iya tetap turun. Setelah saya cari tahu, ternyata 14% pengunjung saya berasal dari mobile yang menggunakan UC Browser. Secara default ternyata UC Browser menggunakan ad block untuk menambah kecapatannya (curhat).
10. Kurangi Jumlah Iklan
Cara meningkatkan CTR Adsense terakhir yang saya rasa cukup ampuh adalah mengurangi jumlah iklan, walaupun idealnya 6 unit iklan banner dan teks adalah potensi terbesar yang akan kita dapatkan. Mengapa harus mengurangi iklan Adsense ?. Karena jumlah iklan yang sedikit akan memaksimalkan kemunculan iklan yang relevan. Pikirlah matang-matang sebelum melakukan cara ini, hapus unit iklan yang bekinerja paling rendah dari yang lainnya. Tentukan pilihan mana yang lebih penting, pendapatan atau CTR yang bernilai tinggi.
Pada dasarnya untuk mendapatkan pendapatan lebih dari Adsense, harus rajin dan sabar (bukan rajin ngutang dan sabar bayar). Anda harus rajin serta teratur memposting artikel berkualitas tinggi dan #saynotocopas. Sabar dalam mengumpulkan recehan dolar dan berdoa. Demikianlah pembahasan saya mengenai cara meningkatkan CTR Adsense. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua.
Comments
Post a Comment